STAN

STAN
Kelulusan peserta USM STAN adalah prestasi peserta USM sendiri. Jika ada pihak-pihak yang menjanjikan kelulusan dengan motif apapun, maka hal tersebut merupakan tindakan penipuan

Entri Populer

Jumat, 04 Februari 2011

Tips jitu tembus USM STAN

Bentuk soal USM STAN terdiri dari 180 soal ,terdiri atas 120 soal TPA(Tes Potensi Akademik) dan 60 soal Bahasa Inggris. Soal TPA terbagi atas logika, operasi hitungan, dan permainan kata (perbandingan,sinionim,anonim). Untuk B.Inggris terbagi atas wacana, structure dan vocabulary.


Tips-tips yang bisa saya berikan kepada teman-teman agar lulus USM STAN yakni :
1. Segera beli atau miliki buku-buku soal latihan USM STAN.secara pola dan konsep, sebagian besar(sekitar 57% atau lebih) dari soal USM STAN dari tahun ke tahun memiliki tipe yang hampir sama.Harap di ingat,konsep soal USM STAN berbeda dari SNMPTN.Jangan terlalu percaya diri jika anda sukses pada SNMPTN lalu menganggap soal USM STAN adalah hal yang enteng. Banyak teman-teman saya yang lulus SNMPTN dan diterima di PTN favorit(seperti UI,UGM,IPB,ITB,dll) yang gagal di USM STAN.

2. Pelajarilah buku-buku latihan soal USM STAN secara mencicil dan fokus, kerjakan cukup tiga soal dalam satu hari atau paling tidak bacalah soal-soal yang anda sukai dan kerjakanlah soal-soal yang menurut anda mudah dikerjakan setiap hari.berikan fokus anda hanya pada buku-buku ini, untuk sementara jangan pelajari ilmu lain yang tidak berhubungan dengan soal USM STAN dulu...

3. Mulailah belajar dari SEKARANG, saya tidak dapat menekankan hal ini lebih jauh lagi, tidak ada waktu yang lebih tepat untuk memulai selain sekarang.Tahukah anda, saya mulai mempelajari soal-soal latihan USM STAN semenjak 6 bulan sebelum pendaftaran dimulai, beberapa teman saya bahkan sudah mulai belajar soal-soal USM sejak kelas X SMA.

4. Ikutilah bimbel-bimbel yang khusus bimbel USM STAN. Bukan bimbel SNMPTN biasa, hal ini dikarenakan soal USM STAN berbeda konsepnya dengan soal SNMPTN.bimbel-bimbel ini umumnya banyak terdapat di sekitar kampus STAN, pengajarnya adalah para mahasiswa STAN sendiri yang berkompeten. Mereka akan mengajari anda trik-trik khusus dalam mengerjakan soal USM berdasarkan pengalaman mereka masing-masing.tips ini berhasil baik pada saya.

5. Pelajari juga buku-buku yang membahas mengenai tes IQ.banyak sekali soal di bagian TPA(Tes Potensi Akademik) yang bertipe sama seperti soal-soal pada tes IQ.

6. Sering-seringlah mengikuti Try Out USM STAN yang diselenggarakan di daerah anda.Anda akan mempunyai gambaran yang lebih jelas mengenai seperti apa suasana ujian,soal-soalnya dan waktu pengerjaan soal USM STAN itu , sehingga anda tidak akan terlalu “kaget” pada hari-H nya…

Ingat,kesuksesan anda hanya bergantung kepada diri anda sendiri. Tidak usah khawatir jika rata-rata nilai UN anda mepet(alias pas 7 atau lebih dikit doang)karena persyaratan pendaftaran hanya meminta anda untuk memiliki nilai rata-rata UN 7,00.Dan nilai rata-rata yang bagus sama sekali tidak diperhitungkan oleh STAN.

Hasil keputusan penerimaan murni dari hasil nilai anda pada Ujian Saringan Masuk.Jadi, begitu mendaftar,status anda dengan orang lain yang mungkin memiliki rata-rata UN 90, atau diatasnya adalah SAMA.ya,memiliki nilai UN yang setinggi langit tidak membuat seseorang diprioritaskan oleh panitia.

Oh ya,..jika anda merasa mulai bosan belajar latihan soal-soal yang seabrek itu,saran saya coba bayangkan bahwa setiap soal yang selesai anda kerjakan adalah satu poin untuk membahagiakan kedua orang tua anda,setiap poin yang anda kumpulkan akan membawa anda lebih dekat kepada kesuksesan .

Kumpulkanlah poin-poin tersebut sedikit demi sedikit hingga akhirnya anda bisa benar-benar membahagiakan kedua orangtua anda ketika nama anda tercantum di pengumuman kelulusan USM STAN dan bayangkanlah betapa bangganya kedua orang tua anda pada saat itu tiba. Semoga….

Salam Sukses


Tidak ada komentar:

Posting Komentar


mahaka

MAHAKA STAN